11 Film Netflix Terbaik Sepanjang Masa Yang Wajib Kamu Tonton

Angelia Ciptariska April 23, 2024

Prima.or.id – Menonton film memang menjadi suatu hal yang menyenangkan dan sekaligus bisa menenangkan pikiran. Di era seperti sekarang ini ada beragam genre film yang dibuat, mulai dari horror, misteri, komedi, romansa, fantasi, sci-fi dan lain sebagainya. Menariknya lagi, di setiap genre film yang dibuat selalu ramai peminatnya. Bahkan untuk menonton film pun Anda tidak perlu ke Bioskop, di zaman yang serba mudah seperti saat ini Anda bisa menikmati tontonan kesukaan Anda kapanpun dan di manapun dengan menggunakan Netflix.

Kali ini Netflix sebagai salah satu platform yang menyediakan beragam serial dan film terbaik dan berbayar ini hadir memberikan banyak sekali suguhan film dari dalam negeri maupun luar negeri. Semua jenis film bisa ditemukan di Netflix. Bagi Anda pecinta film dan ingin menonton film seru di Netflix. Berikut ini ada beberapa rekomendasi film Netflix terbaik yang wajib Anda tonton untuk mengisi waktu luang Anda!

Daftar Film dan Serial Netflix Paling Seru Sepanjang Masa

Netflix meenjadi platform yang menyediakan beragam film terbaik di berbagai genre. Bagi Anda yang gemar menonton film, tentu Netflix bisa menjadi solusi terbaik untuk menjadi teman di waktu luang Anda. Berikut ini ada beberapa daftar film dan serial terbaik Netflix yang wajib Anda tonton, di antaranya sebagai berikut:

1. The School of Good and Evil

Rekomendasi film Netflix terbaik pertama adalah The School of Good and Evil. Bagi Anda yang suka dengan film fantasi dan berbau – bau dunia magis, tentu film ini bisa menjadi jawabannya. Serupa dengan Harry Potter, film The School of Good and Evil ini mengangkat cerita di sebuah sekolah sihir. Yang mana di sekolah ini para murid yang memiliki hati baik akan dimasukkan ke dalam sekolah ‘Good’ sementara bagi mereka yang memiliki hati yang jahat akan dimasukkan ke dalam kubu ‘Evil’.

Menariknya lagi, di kubu ‘Good’ semua siswanya mengenakan pakaian yang penuh warna bak seorang princess. Sementara di kubu ‘Evil’ mereka hanya mengenakan pakaian hitam lebam dengan make up ala gothic.

Kisahnya sangat mengesankan yang mana kisah ini sendiri pun diangkat dari sebuah novel ternama yang juga memiliki judul yang sama. Di mana Anda juga akan berpetualang untuk memecahkan kejahatan dan gap di antara dua kubu yakni kubu ‘Good’ dan kubu ‘Evil’

Baca Juga :   10 Film Thailand Terbaru 2023 Romantis Sub Indo Alur Cerita Seru

2. All Quiet on the Western Front

Rekomendasi Film Netflix selanjutnya khusus bagi Anda yang suka dengan film bergenre war atau peperangan. All Quiet on the Western Front ini hadir untuk mengisi waktu luang Anda dan menjadi wajib tuk ditonton karena film ini pernah dinobatkan sebagai film terbaik dengan rating tertinggi. Bahkan film ini juga masuk ke dalam nominasi Oscar 2023.

Film ini mengisahkan tentang Perang Dunia I yang terjadi pada tahun 1914 dan sosok Paul Baumer seorang remaja 17 tahun yang penakut dan justru menjadi sukarelawan di front barat dalam medan peperangan. Bahkan ia harus rela kehilangan teman – temannya di medan pertempuran.

3. Blood Red Sky

Blood Red Sky menjadi salah satu film Netflix yang memiliki kisah menarik, yang mana tontonan ini mengisahkan tentang seorang perempuan, Nadia yang harus menunjukan wujud aslinya di depan putra kesayangannya ketika hendak pergi ke New York. Sosok Nadia juga berubah menjadi seorang vampire yang ingin melindungi putranya dari sekelompok teroris yang membajak pesawatnya.

Film bergenre aksi ini akan membuat Anda tercengang dengan alur ceritanya yang mana juga memperlihatkan perjuangan seorang Ibu yang melindungi anaknya dari teroris dengan segala macam cara.

4. Army Of The Dead

Anda penyuka film horor yang berbau zombie – zombie? Kali ini, Anda bisa menemukannya di Netflix. Army of the Dead merupakan film yang memiliki alur seru dan menegangkan yang mana berkisah tentang sekelompok orang yang mendapatkan misi khusus untuk mengambil uang di Las Vegas yang mana tempat ini ternyata sebuah tempat yang sudah dipenuhi dan dikuasai oleh zombie. Bahkan mereka juga akan mendapatkan bayaran yang setimpal dengan hasil kerjanya.

Mereka juga dengan sigap melawan dan membunuh para zombie yang terus mengejarnya hingga mengepung seluruh gedung. Anda akan menemukan hal yang seru dan menegangkan selama menonton film ini.

5. Alive

Film terbaik di Netflix selanjutnya adalah Alive. Masih seputar dengan genre horor, aksi dan zombie. Negara Korea Selatan juga merilis film Netflix terbaru bertajuk Alive pada 2020 silam. Yang mana film ini mengisahkan tentang wabah zombie yang terus bertambah hingga membuat seluruh tempat dipenuhi oleh sekawanan mayat hidup pemakan manusia ini.

Dibintangi oleh aktor dan aktris ternama Yoo Ah In dan Park Shin Hye film ini berisi tentang kemarahan para zombie hingga membuat sosok Oh Joon Woo (Yoo Ah In) terjebak di apartemennya dan terpaksa harus bertahan hidup dengan stok makanan yang menipis. Bahkan ketegangan pun terjadi ketika mereka keluar dari apartemen untuk mencari bala bantuan.

Baca Juga :   6 Rekomendasi Film Korea Romantis, Ada Yang Sampai Bikin Nangis!

6. To All The Boys: P.S.I Still Love You

Berbeda dari ulasan sebelumnya, kali ini Netflix juga menyediakan kisah romansa remaja yang berhasil mencuri hati para penontonnya yakni To All The Boys: P.S.I Still Love You yang resmi dirilis pada tagun 2020 lalu.

Film ini merupakan sekuel dari film berjudul To All The Boys I’ve Loved Before yang rilis pada tahun 2018 sebelumnya yang mana filmnya pun masih diperankan oleh pemain yang sama dan melanjutkan cerita pada film sebelumnya. Film ini diangkat dari novel yang sama yang ditulis oleh Jenny Han. Kisahnya yang sangat manis ala kisah cinta masa remaja ini bercerita saat sosok adik Lara Jean yang mengirimkan surat cinta rahasia milik kakaknya ke setiap penerimanya. Setelah itu, Lara berhasil berpacaran dengan Peter. Namun, ternyata ada pria lain yang juga menerima surat cintanya. Jadi, bagaimana kisah selanjutnya ya?

7.  Little Woman

Kemudian, Netflix juga menyediakan serial terbaiknya yang bertajuk Little Woman yang mana ini merupakan serial asal Korea Selatan yang diadaptasi dari novel klasik dengan judul yang sama pada tahun 1868, namun dengan setting latar yang lebih modern.

Little women ini mengisahkan tentang tiga saudara perempuan yaitu Oh In-Joo, Oh In-Kyung, dan Oh In-Hye yang hidup dengan kondisi kekurangan uang dan hanya bisa mengandalkan satu sama lain. Hingga suatu hari sebuah kejadian tragis pun terjadi dan membuat ketiganya terjerat dalam konspirasi yang melibatkan orang kaya dan berkuasa. Alur kisahnya yang tidak akan tertebak dan memiliki banyak hal-hal menarik, Little Women ini wajib banget Anda tonton untuk ikut serta dalam memecahkan masalah yang ada.

8.  Wednesday

Serial Netflix terbaik Wednesday ini menjadi salah satu tontonan Netflix terbaik yang juga wajib untuk Anda tonton. Yang mana menghadirkan tontonan yang kelam dan sarkastis dengan gaya gothic yang mengisahkan tentang sosok Wednesday Addams (Jenna Ortega) yang menjadi sosok remaja yang harus pindah ke sekolah buangan bernama Nevermore Academy untuk mengasah kemampuan supranaturalnya. Berat karakternya yang dingin, Wednesday kesulitan untuk menyesuaikan diri bahkan di setiap episode-nya pun mengisahkan sesuatu yang seru dan terdapat perjalanan mistis yang akan membuat Anda tercengang.

Hal ini dikarenakan sosok Wednesday ini mewarisi bakat cenayang milik sang ibundanya sehingga ia mampu menyelesaikan sebuah misteri pembunuhan menyeramkan yang belum terpecahkan.

Baca Juga :   11 Film Horor Terseram di Dunia Berdasarkan Kisah Nyata Sub Indo

9. The Glory

Selanjutnya, serial The Glory yang menjadi salah satu serial Netflix terbaik yang menduduki puncak Netflix Korea Selatan dan dunia sejak awal perilisannya. Drama yang dibintangi oleh Song Hye Kyo ini mengangkat isu bullying yang terjadi di Korea.

Mengisahkan seorang remaja, Moon Dong Eun yang menjadi salah satu target perundungan temannya. Dong Eun biasa disekap di gymnasium sekolah, dan mendapatkan aksi perundungan yang kejam dari kawan-kawannya sampai dengan tangannya dibakar oleh alat pengeriting rambut hingga membuat bekas luka di sekujur tubuhnya.

Karena perundungan yang diterimanya ini, Moon Dong Eun bertekad untuk membalas dendam untuk menghancurkan hidup para pembully. Kisahnya sangat seru dan menegangkan bahkan Anda juga akan terbawa emosi saat melihat perundungan yang dilakukan oleh temannya kepada Dong Eun.

10. Purple Hearts

Film drama Netflix terbaik lainnya adalah Purple Heart yang mana kisah ini memiliki genre romansa yang super manis. Film yang berkisah tentang sosok Cassie (Sofia Carson), seorang penyanyi sekaligus pencipta lagu yang memilih berhenti karena penyakit yang dideritanya dan sosok pria gagah Luke (Nicholas Galitzine), seorang marinir yang mendaftar demi membanggakan ayahnya.

Kisahnya dimulai ketika sosok Luke dan Cassie bersedia menikah walaupun tak saling mencinta demi mendapatkan tunjangan besar dari Angkatan laut di mana Luke bekerja. Kepura-puraan dalam menikah inilah yang membuat keduanya akhirnya jatuh cinta.

11. LA LA LAND

Film LA LA LAND merupakan film musikal yang menjadi salah satu film Netflix terbaik yang dirilis pada tahun 2016 silam. Film ini memiliki alur kisah yang seru dan menyenangkan karena LA LA LAND diisi dengan soundtrack musik yang memanjakan telinga.

Bagi Anda yang senang dengan drama musikal, LA LA LAND ini bisa menjadi tontonan akhir pekan Anda sambil terus bernyanyi di setiap alur filmnya. Untuk kisahnya sendiri bercerita tentang kehidupan sosok Mia dan Sebastian, sepasang kekasih yang saling mencintai dunia seni dan mereka akhirnya saling bertemu dan mengenal.

Tapi, sayangnya dalam kisah LA LA LAND ini Anda tidak akan menemukan hal romantis dari Mia dan Sebastian dikarenakan mereka masih dilema untuk memilih antara cinta atau karir. Kira-kira apa kelanjutan kisahnya ya?

Netflix memang menyediakan beragam jenis genre film nasional maupun internasional. Semua film yang ada di platform ini pun sangat keren dan mengesankan.  Bagi Anda yang masih bingung ingin menonton film dan serial apa, Anda bisa langsung melihatnya di Netflix.

Demikianlah ulasan singkat mengenai rekomendasi film dan serial terbaik Netflix yang wajib tuk ditonton di kala waktu senggang Anda.